05 June 2015

Darimana Asal-Muasal Kata "Spam"?

SpamInACan


Di dunia saat ini setiap 1 detik muncul 7000 email sampah alias spam. Dalam satu hari jumlah email sampah ini mencapai lebih dari 600 miliar. Lebih dari 80% email yang berseliweran di bumi merupakan email sampah. Satu dari 6 sampah ini berasal dari AS, disusul oleh Rusia di tempat ke-2 dan Turki di urutan ke-3. Negara-negara ini ada di peringkat pengirim email smapah berikutnya: RRC, Brasilia, Korsel, Polandia, Itali, dan Jerman. Namun sebetulnya pengirim sampah beroperasi melalui jaringan transnasional dan menggunakan server di negara manapun untuk proses penggandaan pengiriman. Spam atau bahasa Inggrisnya ”junk” (sampah) merupakan berita yang dikirim secara elektronik, yang tidak dikehendaki sang penerima dan kerap isinya berupa iklan. Proses pengiriman spam disebut spamming atau spammem. Pengirimnya disebut spammer. Spam sendiri asalnya adalah nama atau merek dari daging dalam kaleng, yang diproduksi sejak tahun 1936 dengan isinya terdiri dari SPiced hAM, fälschlich auch Spiced Pork And Meat/hAM oder Specially Prepared Assorted Meat. Sekitar 22% dari sampah elektronik itu bertemakan internet (layanan baru, memori, akun surat elektronik, dsb yang tidak ada gunanya). Sedang 18% isinya iklan produk, utamanya tentang kosmetik.

No comments:

Post a Comment